Indonesia merupakan negara yang banyak penduduknya merupakan penggemar makanan ringan (snacks). Profil negara yang memiliki kurang lebih 1340 suku bangsa menjadikan “kekayaan” tersendiri bagi Indonesia sehingga memilik jenis makanan yang begitu banyak ragamnya.
PT Anugerah Pangan Indonesia didirikan pada bulan April 2016 dengan sasaran menjadi sebuah organisasi bisnis yang dapat berinovasi terus menerus dalam menciptakan produk makanan maupun minuman yang dapat menjawab kebutuhan pasar.


April 2016
PT Anugerah Pangan Indonesia Berdiri.

Agustus 2016
Penjualan produk ke pelanggan industri pertama

Mei 2017
Penjualan produk ke pelanggan industri pertama

Agustus 2017
Memperoleh sertifikat halal dari MUI Provinsi Jakarta.

September 2017
Memperoleh sertifikat produksi pangan industri rumah tangga (PIRT) dari Dinas Kesehatan.

Oktober 2017
Dibukanya divisi baru Foodpreneur oleh PT Anugerah Pangan Indonesia.

November 2017
Diluncurkannya produk Foodpreneur terbaru yaitu Salted Egg Powder.

Agustus 2018
Menjadi salah satu peserta Food Startup Indonesia yang dikurasi oleh BEKRAF

Maret 2019
Terpilih menjadi salah satu perusahaan Food Startup yang diakselerasi oleh Accelerice.